Kamis 18 Aug 2016 17:02 WIB

Djarot Akui Saling Tutup Kelemahan Bersama Ahok

Rep: Rizky Suryarandika/ Red: Angga Indrawan
Djarot Saeful Hidayat
Foto: Antara
Djarot Saeful Hidayat

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Wakil Gubernur DKI Djarot Saeful Hidayat mengaku saling menutup kelemahan bersama Gubernur DKI Basukin Tjahaja Purnama (Ahok) dalam memerintah di Ibu Kota. Djarot menyatakan hubungannya dengan Ahok saat ini baik-baik saja. Selain itu, ia mengklaim kubu PDIP pun berhubungan baik dengan Ahok. Sehingga tak menutup kemungkinan, PDIP bakal mengusung pejawat dalam Pilgub kali ini.

"Saling menutupi. Kalau ada kelemahan saling membantu dalam memperkuat. Selama itu baik mereka memang tidak ada alasan untuk tidak mencalonkan pejawat. Apalagi kinerjanya dianggap cukup baik," katanya di Balai Kota, Kamis (18/8).

Di sisi lain, ia menyebut Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri telah memberi restu terhadap pencalonannya dengan Ahok. Bahkan menurutnya, Mega telah lama setuju jika Ahok-Djarot kembali berduet. "Berkali kali kan beliau sampaikan. Misalnya kamu dengan Djarot itu saya liat cukup baik. Mbok ya diteruskan," ujarnya.

Ia pun mengaku siap jika nantinya kembali dipasangkan dengan Ahok. "Kalau saya kan otomatis sebagai kader partai ya siap ditugaskan sebagai apapun juga. Harus siap memperjuangkannya," tegasnya. 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement