Kamis 07 Jul 2016 11:13 WIB

Polda Metro Jaya Turunkan Personel di Kawasan Wisata

Rep: c39/ Red: Angga Indrawan
Wahana di Ancol
Foto: ROL
Wahana di Ancol

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Polda Metro Jaya mengamankan sejumlah tempat wisata favorit warga DKI Jakarta. Pengamanan tersebut dilakukan agar tidak terjadi sesuatu yang tidak diinginkan, seperti teror bom dan sebagainya.

"Tempat wisata kita juga sudah siapkan pengamanan terkait tempat wisata ada yang besar-besar kita pantau kita floating anggota di sana," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Awi Setiyono, Kamis (7/7).

Awi mengatakan, tempat-tempat wisata yang telah diamankan yaitu seperti Taman Satwa Ragunan, Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Taman Impian Jaya Ancol, Kota Tua, dan juga Monumen Nasional (Monas). Menurut dia, tempat-tempat wisata itulah yang paling banyak didatangi para pengunjung.

"Mulai Ragunan 400 personel kita siapkan di sana karena Ragunan tahun-tahun sebelumnya pengalaman banyak pengunjung, baru diikuti Ancol dan TMII, Kota tua baru monas, itu favorit orang Jakarta berlibur," jelas Awi.

Awi menambahkan, personel yang akan melakukan pengamanan di Ancol, ada sekitar 300 orang. Kemudian, lanjut dia, pengamanan di Kota Tua diterjunkan 150 personel. Sementara, 300 personel lainnya juga akan melakukan pengamanan di TMII.

Selain itu, di momen liburan lebaran tahun ini Polda Metro Jaya tidak hanya melakukan pengamanan di tempat-tempat wisata. Namun, kata dia, pihaknya juga telah melakukan persiapan arus balik mudik Idul Fitri.

"Setelah Shalat Ied (kemarin) kita ada dua, pengamanan di tempat wisata yang kedua persiapan mengamankan arus balik," ujarnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement