Kamis 26 May 2016 12:52 WIB

Ahok Akui Sudah Lama Diterpa Black Campaign

Rep: Rizky Suryarandika/ Red: Esthi Maharani
Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok.
Foto: Republika/Yasin Habibi
Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) DKI Jakarta baru akan diselenggarakan pada Februari 2017. Namun Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) mengakui isu-isu negatif tentang dirinya sudah mulai bermunculan, meski tak konsisten.

Ahok mengungkapkan munculnya isu-isu negatif atau black campaign sudah lama dirasakan. Tetapi menurutnya hal itu sudah biasa dan tak berpengaruh apa pun. Hanya saja, ia mengaku heran karena isu yang menerpanya tidak konsisten.

"Bisa aja sih, bisa aja. Isu menjelang Pilkada kan banyak, banyak yang bilang kok. Makanya konsistensi isu juga membingungkan, saya gak gitu mau denger, biarin aja," katanya kepada wartawan di Balai Kota DKI Jakarta, Kamis (26/5).

Ia pun mencontohkan sempat ada isu yang mengatakan warga yang memilihnya hanya golongan menengah ke atas. Bahkan hanya orang-orang keturunan Tionghoa yang akan memilihnya.

"Terus yang non muslim yang kelas bawah mah gak mau pilih. Eh ternyata isu SARA mental, diketawain orang, orang Jakarta mah main SARA diketawain nih," kenangnya.

Selanjutnya isu ini berubah ketika ada isu yang mengatakan warga yang memilihnya hanya  menengah ke atas karena ada rencana mau menghapuskan pajak bumi bangunan (PBB). Bahkan ia sempat dianggap membela pengembang hingga disebut sebagai Gubernur Podomoro.

"Terus sekarang nuduh saya belain pengembang. Satu pihak menuduh saya kongkalikong sama pengembang. Bilang Ahok itu barter dengan pengembang, Gubernurnya Podomoro lagi. Eh dibilang lagi Konglomerat pada marah nih pengembang sama lu ni Hok. Lu palikan tanda kutip ini. Lalu mau dengar isu yang mana nih coba?" ujarnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement