Rabu 04 May 2016 23:11 WIB

Pesawat Tanpa Awak Lapan Potret Pesisir Jawa

Lapan
Lapan

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pesawat tanpa awak LAPAN Surveillance UAV (LSU--02) potret 300 kilometer (km) pesisir Selatan Jawa. Pesawat itu akan mengumpulkan data untuk pemetaan garis pantai dan memperbarui teritorial Indonesia.

Kepala Bagian Hubungan Masyarakat LAPAN Jasyanto mengatakan pemotretan pesisir Jawa untuk mendukung upaya Badan Informasi Geospasial (BIG) memperbarui teritorial Indonesia.

Lebih lanjut, ia mengatakan LSU milik LAPAN ini menjadi alat pemotretan yang diandalkan untuk pemetaan garis pantai. Apalagi karakteristik garis pantai membutuhkan data yang sangat spesifik yang tidak dapat ditangkap dengan mudah sewaktu-waktu oleh satelit yang melintas.

LSU-02 melaksanakan misi pemotretan garis pantai selatan Pulau Jawa sepanjang 300 km, mulai dari Pantai Parangtritis, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) menuju Pantai Popoh di Trenggalek, Jawa Timur. Kemudian, dilanjutkan di Pantai Pacitan, Jawa Timur. Pada Ahad (8/5), pesawat tanpa awak LAPAN akan melanjutkan pemotretan tahap ketiga, yaitu garis pantai sepanjang 100 km di Pantai Popoh, Trenggalek.

Kegiatan ini merupakan implementasi kerja sama yang dijalin Pusat Teknologi Penerbangan LAPAN dengan Pusat Pemetaan Kelautan dan Lingkungan Pantai (PPKLP) BIG. Program ini diharapkan dapat merealisasikan percepatan pemetaan garis pantai. Salah satu misi besar kegiatan ini yaitu untuk menentukan luas teritorial Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

sumber : antara

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement