Senin 02 May 2016 07:40 WIB

Budi Waseso Pimpin Hardiknas Anti-Narkoba

Kepala BNN Komjen Pol Budi Waseso
Foto: Republika/Yasin Habibi
Kepala BNN Komjen Pol Budi Waseso

REPUBLIKA.CO.ID, MANADO -- Kepala Badan Narkotika Nasional Komjen Budi Waseso akan memimpin upacara Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) 2016 di Kota Tomohon, Sulawesi Utara (Sulut) yang juga ditandai pelantikan penggiat anti-Narkoba dan deklarasi "Stop Narkoba"

"Kepala BNN Budi Waseso telah tiba di Manado, kemarin, Minggu (1/5). Beliau ada sejumlah agenda di sini hingga Selasa (3/5), " kata Kepala Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Sulut Sumirat Dwiyanto, Senin (2/5).

Agenda kegiatan Kepala BNN itu antara lain menjadi inspektur upacara Hari Pendidikan Nasional di Kota Tomohon. Pada saat itu, ia juga melantik penggiat anti-Narkoba di kalangan pelajar, mahasiswa, ibu rumah tangga dan masyarakat Sulut.

"Beliau juga akan melakukan penandatanganan MoU dengan Gubernur Sulut, peluncuran laman Stop Narkoba, membuka parade defile pawai budaya dan pawai stop Narkoba," katanya.

Selain itu, ia juga menyampaikan kuliah umum pada Universitas Negeri Manado (Unima) di Tondano, Minahasa, dan penandatanganan MoU dengan Unima. Pada Selasa (3/5), Budi Waseso akan memberikan kuliah umum di Universitas Klabat (Unklab) Airmadidi, Minahasa Utara.

"Beliau juga akan memberikan arahan kepada jajaran Pemerintah Provinsi Sulut, TNI Polri serta BNNP dan deklarasi," katanya.

Pada hari itu, Kepala BNN juga akan menyaksikan deklarasi "Stop Narkoba" dengan Ormas di Sulut.

sumber : antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement