Kamis 21 Apr 2016 20:04 WIB
Hari Kartini

Semarakkan Hari Kartini, Para Bapak Lomba Masak Nasi Goreng

Nasi Goreng
Foto: wordpress
Nasi Goreng

REPUBLIKA.CO.ID, LANGKAT -- Kaum pria yang menjadi Pimpinan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) di jajaran Pemkab Langkat, Sumatra Utara, mengikuti lomba memasak nasi goreng dalam rangka menyemarakkan peringatan Hari Kartini ke-137.

"Seluruh pimpinan masing-masing SKPD ikuti lomba memasak nasi goreng," kata Kepala Bagian Hubungan Masyarakat Pemkab Langkat Rizal Gunawan Gultom di Stabat, Kamis (21/4).

Menurut Rizal, setelah melalui berbagai tahapan penilaian akhirnya keluar sebagai pemenang pertama Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Tengku Auzai. Lalu juara kedua Kepala Inspektorat Amril Nasution, dan juara ketiga Sekretaris Dinas Pendapatan Abdul Haris Lubis.

Sedangkan untuk lomba merias wajah, dimenangkan Ketua PKK Kecamatan Gebang sebagai juara satu, disusul Kecamatan Binjai (juara kedua) dan Kecamatan Hinai (juara ketiga). Ketua Panitia Peringatan Hari Kartini Langkat Ny Indra Salahudin mengatakan, kegiatan itu bertujuan untuk mengenang jasa-jasa Kartini dalam meningkatkan emansipasi dan derajat wanita. Selain itu juga meningkatkan kualitas hidup perempuan untuk mencegah tindak kekerasan terhadap perempuan dan anak.

Sebelumnya sudah ada beberapa kegiatan yang telah dilaksanakan, seperti seminar etika dalam bersikap dan berpenampilan, dan kegiatan di puncak acara yaitu lomba memasak nasi goreng kampung yang dilakukan oleh seluruh SKPD Langkat serta lomba merias wajah yang diikuti TP-PKK Kecamatan.

"Melalui peringatan ini kita berharap tertanam semangat Kartini terutama dalam memperjuangkan hak kaum perempuan dan anak yang ada di daerah ini," katanya.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement