Senin 14 Mar 2016 20:26 WIB

Tito Karnavian Resmi Jabat Kepala BNPT

Rep: Intan Pratiwi/ Red: M Akbar
Tito Karnavian
Foto: Republika/ Wihdan
Tito Karnavian

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Irjen Pol Tito Karnavian resmi menjabat sebagai kepala Badan Penanggulangan Teroris (BNPT). Hal ini sesuai denga telegram rahasia Kapolri, Senin (14/3).

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Mohammad Iqbal membenarkan hal tersebut. Ia mengatakan telegram tersebut benar adanya. Namun ia belum bisa memastikan kapan Tito akan menjabat sebagai kepala BNPT.

"Iya benar," ujar Iqbal melalui pesan elektroniknya kepada Republika.co.id, Senin (14/3).

Dalam telegram rahasia tersebut tertulis, Komjen Pol Saud Usman yang sebelumnya menjabat sebagai kepala BNPT saat ini memasuki masa pensiun. Sedangkan posisi kepala BNPT digantikan oleh Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol Tito Karnavian.

Selepasnya Tito dari kursi Kapolda Metro Jaya, Tito akan memimpin BNPT. Mantan Kepala Densus 88 ini memiliki sepak terjang tersendiri dalam kasus penanganan teroris khususnya kasus Bom Thamrin, 14 Januari lalu.

Sedangkan kursi Kapolda Metro Jaya, dijabat oleh Irjen Pol Moechgiyarto selaku Kapolda Jawa Barat. Moechgiyarto sendiri merupakan lulusan terbaik akademi polisi 1986 dan menerima penghargaan Adhi Makayasa.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement