Senin 14 Mar 2016 13:06 WIB

Kota Bekasi Krisis Listrik

Listrik padam (ilustrasi)
Foto: Antara/Iggoy el Fitra
Listrik padam (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, BEKASI -- Pakar tata kota Yayat Supriatna mengungkapkan Kota Bekasi, Jawa Barat, saat ini tengah mengalami krisis listrik.

"Munculnya kendala-kendala tersebut tidak terlepas dari pesatnya pertumbuhan penduduk Kota Bekasi yang saat ini sudah menyentuh angka 2,4 juta jiwa," katanya di Bekasi, Senin (14/3).
 
Menurut dia, pasokan listrik di sejumlah kawasan di Kota Bekasi saat ini belum memenuhi kebutuhan masyarakatnya. "Kendala itu harus terpecahkan solusi penanganannya, supaya Kota Bekasi bisa tetap dilirik oleh investor. Kalau tidak, Kota Bekasi akan ditinggalkan investor yang memilih kawasan lain yang lebih menjanjikan," katanya.
 
Secara terpisah, manajemen perusahaan properti PT Summarecon Agung Tbk mengeluhkan situasi krisis air dan listrik di Kota Bekasi. "Kriris air dan listrik itu sudah kami rasakan sejak lama," kata General Manager PT Summarecon Agung Tbk Oon Nusihono.
 
PT Summarecon Agung Tbk. merupakan salah satu investor yang mengembangkan kawasan mandiri di Kecamatan Bekasi Utara dan Medan Satria. Perihal kebutuhan listrik, kata dia, pihaknya sudah mengajukan permohonan kepada PLN sejak awal pembangunan proyek pada 2010.
 
Menurut dia, Summarecon menanamkan investasi sangat besar untuk menarik kabel listrik sepanjang delapan kilometer dari gardu induk Poncol, Bekasi Timur, Kota Bekasi. Menurut dia, daya listrik tersebut telah ditambah dari pasokan satu gardu induk lainnya, namun kebutuhan listrik kawasan Summarecon hingga kini masih belum terpenuhi 100 persen.

 

Baca juga: Seekor Paus Terdampar di Pantai Watu Klotok

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement