Kamis 11 Feb 2016 13:27 WIB

Pelantikan Enam Kepala Daerah, Arus Sekitar Gedung Merdeka Dialihkan

 Ratusan petugas kepolisian berjaga-jaga di sekitar gedung Merdeka di jalan Asia-Afrika,Bandung.  (Republika/Arief Maulana Hasan)
Ratusan petugas kepolisian berjaga-jaga di sekitar gedung Merdeka di jalan Asia-Afrika,Bandung. (Republika/Arief Maulana Hasan)

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Kepolisian Republik Indonesia akan memberlakukan pengalihan arus di sekitar Gedung Merdeka Bandung, saat pelaksanaan pelantikan enam kepala daerah tingkat kabupaten/kota yang terpilih dari hasil Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2015, pada 17 Februari 2016.

"Pengalihan arus tentunya ada. Semua kendaraan yang mengarah ke Gedung Merdeka kami alihkan. Ruas Jalan Merdeka Bandung kami sterilkan sejak pukul 07.00 WIB hingga acara pelantikan selesai sekitar pukul 11.00," kata Kabag Dal Ops Biro Ops Polda Jawa Barat AKBP Tedi Hermansyah, di Gedung Sate Bandung, Kamis (11/2).

Ia mengatakan sebanyak 1.500 personel dikerahkan untuk mengamankan pelantikan enam kepala daerah di Gedung Merdeka Bandung. "Yang jelas kita siapkan pengamanan berupa tindakan preventif hingga penegakan hukum dari segala ancaman kita siapkan," katanya.

Menurut dia, sejumlah kantong parkir untuk kendaraan tamu dan undangan juga telah disiapkan seperti di kawasan bekas bangunan mal Palaguna dan area parkir di Masjid Agung Provinsi Jawa Barat. Terkait antisipasi demo, pihaknya akan memberlakukan pengaman dari ring IV atau 300 meter dari lokasi pelantikan di Gedung Merdeka Bandung.

"Yang demo tetap kita amankan tentunya dengan persuasif. Kalau ada masyarakat yang merasa tidak puas dan melakukan demo maka kita amankan di ring IV," kata dia.

Berikut daftar nama keenam bupati/wali kota terpilih Pilkada Serentak 2015 yang akan dilantik di Gedung Merdeka pada 17 Februari 2016.

1. Dadang Nasser-Gun Gun Gunawan (Bupati-Wakil Bupati Bandung)

2. Anna Sophanah-Supendi (Bupati/Wakil Bupati Indramayu)

3. Marwan Hamami-Adjo Sardjono (Bupati/Wakil Bupati Sukabumi)

4. Cellica Nurachadiana-Ahmad Zamakhsyari (Bupati Karawang-Wakil Bupati Karawang)

5. Idris Abdul Somad-Pradi Supriatna (Wali Kota Depok-Wakil Wali Kota Depok)

6. Jeje Wiradinata-Adang Hadari (Bupati Pangandaran-Wakil Bupati Pangandaran).

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement