Kamis 21 Jan 2016 15:36 WIB

Harga Daging Sapi di Cirebon Rp 135 Ribu

Daging Sapi
Foto: Republika/Prayogi
Daging Sapi

REPUBLIKA.CO.ID,CIREBON -- Harga daging sapi di Cirebon, Jawa Barat, mengalami kenaikan mencapai Rp135.000 per kiologramnya dan sedangkan di Rumah Pemotongan Hewan (RPH) harga daging sapi yaitu Rp110.000.

"Harga daging sapi di RPH yang berada di Batembat mengalami kenaikan dan sekarang sudah mencapai Rp 110.000 dan kalau di pasaran mencapai Rp 135.000," kata Kepala Dinas Pertanian Peternakan Perkebunan dan Kehutanan Kabupaten Cirebon Ali Efendi di Cirebon, Kamis.

Baca juga: Harga Daging Sapi di Bogor Rp 125 Ribu

Ia menuturkan, untuk hari ini para jagal sapi yang berada di RPH Batembat Kecamatan Tengahtani hanya memotong 9 ekor sapi. Padahal untuk hari-hari biasa mencapai 40 ekor.

Turunnya pemotongan sapi akibat harga daging sapi melambung tinggi sehingga para pedagang enggan membeli daging sapi.

"Untuk hari ini RPH hanya memotong 9 ekor sapi, namun jika hari-hari biasanya disitu bisa memotong 40 ekor sapi," tuturnya.

Sementara itu pedagang 'empal gentong' makanan khas Cirebon Maman Abdurrahman menambahkan, untuk harga daging sapi di RPH sudah menembus angka Rp110.00 ribu per kilogramnya dari sebelumnya hanya Rp88 ribu hingga Rp89 ribu.

Dengan harga daging sapi yang tinggi tersebut harga di pasaran sudah mencapai di atas Rp135.000 ribu per kilogramnya.

"Harga di RPH mengalami kenaikan, dimana hari biasa itu harganya Rp88 ribu sekarang sudah mencapai Rp110.000 ribu," tuturnya.

Diakui Ali, pasokan daging sapi untuk Cirebon saat ini sebagian besar masih bergantung pada pengiriman sapi dari Jawa Timur dan Jawa Tengah.

sumber : antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement