Ahad 03 Jan 2016 02:21 WIB

Pemilik KTP Rusunawa dan Kepulauan Seribu Gratis Naik Transjakarta

Rep: Wisnu Aji Prasetiyo/ Red: Citra Listya Rini
Transjakarta
Foto: Republika/Yasin Habibi
Transjakarta

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Direktur Utama PT Transportasi Jakarta Antonius Kosasih mengatakan bila pihaknya akan menggratiskan penumpang yang memiliki Kartu Tanda Penduduk (KTP) Rusunawa dan Kepulauan Seribu.

Antonius mengaku hal itu dilakukan setelah mendapatkan  arahan dari Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama. "Angkutan Transjakarta akan gratis bagi pemegang KTP Rusunawa dan Kepulauan Seribu," kata Kosasih di Jakarta, Ahad (3/1).

Antonius mengatakan program tersebut akan diresmikan oleh Dishubtrans dan Dinas Perumahan pada Senin (4/1) mendatang. Program tersebut juga dikhususkan untuk rute-rute yang akan diberikan ke Transjakarta guna mengangkut para pemegang KTP Rusun dan Kepulauan Seribu. "Kemungkinan, pertengahan Januari ini bus gratis tersebut sudah bisa dioperasikan," ujar Antonius.

Antonius menambahkan, rencananya, rute yang akan dilewati adalah Pelabuhan Kali Adem serta rute melewati Rusunawa yang fokus kepada 10 lokasi, yaitu sembilan rusunawa Pemprov DKI dan satu rusunawa Tzu Chi yang sejalur dengan rute Pelabuhan Kali Adem. Selanjutnya, kata dia, semuanya akan bermuara ke Monas dan rute-rute ke pusat perdagangan atau perkotaan.

"Diharapkan dapat mempermudah para penghuni rusunawa dan penduduk Kepulauan Seribu untuk mendapat akses cepat serta murah ke pusat perekonomian DKI Jakarta," katanya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement