Ahad 27 Dec 2015 17:51 WIB

Liburan, Balawista Pelabuhanratu Terjunkan Ratusan Penjaga Pantai

Rep: Riga Iman/ Red: Winda Destiana Putri
Pelabuhan Ratu
Foto: bandung.panduanwisata.com
Pelabuhan Ratu

REPUBLIKA.CO.ID, SUKABUMI -- Momen liburan panjang Natal dan Tahun Baru menyebabkan naiknya jumlah wisatawan ke Pantai Pelabuhanratu, Kabupaten Sukabumi.

Fenomena ini ditanggapi Badan Penyelamat Wisata Tirta (Balawista) Palabuhanratu yang menerjunkan seratusan petugas ke daerah yang dipadati pengunjung.

"Pada momen libur Natal, kita kerahkan sebanyak 89 orang petugas," ujar Sekretaris Balawista Palabuhanratu, Yanyan Nuryanto kepada wartawan Ahad (27/12).

Sementara pada momen libur pergantian tahun jumlahnya lebih banyak mencapai sebanyak 107 orang. Mereka kata Yanyan, akan ditempatkan di 14 pos penjagaan yang tersebar di selatan Sukabumi. Di antaranya di Pelabuhanratu, Pangumbahan, Ujunggenteng, Minajaya, Cibangban, dan Karanghawu.

Yanyan mengatakan, Balawista juga telah memasang sejumlah rambu-rambu peringatan di sejumlah titik yang rawan terjadi kecelakaan laut khususnya wisatawan tenggelam.

Langkah ini untuk mencegah terjadinya kasus pengunjung yang tenggelam.Salah satu titik yang menjadi pusat perhatian yakni Pantai Karanghawu.

"Di Karanghawu ditempatkan sebanyal 15 orang relawan penjaga pantai," ujar Kepala Pos Balawista Karang Hawu, Adi Yana.

Diterangkan Adi, Pantai Karang Hawu merupakan salah satu titik yang seringkali dipadati pengunjung. Selain itu di kawasan tersebut sering terjadi kasus laka laut.

Adi mengungkapkan, tidak semua titik di pantai yang mendapatkan penjagaan dari Balawista. Sehingga para wisatawan diminta untuk berhati-hati dan menaati rambu-rambu yang dipasang petugas di pinggiran pantai.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement