Kamis 24 Dec 2015 05:35 WIB

Petani Mamuju Minta Diberi Modal Bibit Cengkih

Cengkih
Foto: wikimedia
Cengkih

REPUBLIKA.CO.ID, MAMUJU -- Petani di wilayah Kelurahan Rangas dan Desa Sumare Kecamatan Mamuju Kabupaten Mamuju meminta Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat dapat menyediakan bantuan bibit cengkih. "Kami berharap petani di Kelurahan Rangas dan Desa Sumare dapat diberikan perhatian dengan diberikan bantuan bibit cengkih," kata Lukman warga di Kelurahan Rangas Mamuju, Kamis (24/12).

Ia mengatakan, lahan di wilayah Kelurahan Rangas Mamuju yang berada di pegunungan sangat cocok digunakan mengembangkan tanaman cengkih. Oleh karena itu ia meminta agar pemerintah di Sulbar pada 2015, dapat memberikan bantuan bibit cengkih kepada masyarakat di kelurahan Rangas dan Sumare untuk dikembangkan diatas lahannya.

Menurut dia, apabila pemerintah memberikan bantuan bibit cengkih kepada petani maka petani akan mampu meningkatkan kesejahteraannya karena pasar cengkih yang menjanjikan disamping harganya mahal. "Kalau petani mampu diberikan bibit hingga satu hektare maka otomatis kesejahteraannya akan meningkat karena harga cengkih yang cukup tinggi dipasaran, mencapai 100 ribu perkilogram," katanya.

sumber : antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement