Selasa 22 Dec 2015 23:40 WIB

Surabaya Siagakan 1.200 Personel Amankan Libur Panjang

Maskot Kota Surabaya, Suro dan Boyo (ikan hiu dan buaya)
Maskot Kota Surabaya, Suro dan Boyo (ikan hiu dan buaya)

REPUBLIKA.CO.ID, SURABAYA -- Pemerintah Kota Surabaya menyiagakan sekitar 1.200 personel untuk mengamankan kegiatan selama libur panjang di antaranya menyambut Maulid Nabi Muhammad SAW, Hari Raya Natal dan Tahun Baru 2016.

"Apel ini untuk melihat sejauh mana kesiapan dalam mengantisipasi libur panjang. Kami juga akan berkoordinasi denga TNI dan kepolisian untuk menimalkan hal-hal yang bisa mencederai keamanan kota ini," kata Penjabat (Pj) Wali Kota Surabaya Nurwiyatno saat apel pengamanan di Taman Surya, Selasa (22/12).

Menurut dia, ribuan personel tersebut berasal dari Linmas, Satpol PP, Dinas Perhubungan (Dishub), Dinas Kebersihan dan Pertamanan (DKP), Dinas Kesehatan, Dinas PU Bina Marga dan Pematusan, petugas PMI, dan petugas kecamatan.

"Mereka siap menjaga Surabaya tetap kondusif selama libur panjang ini," katanya.

Ia mengatakan personel yang disiagakan tersebut termasuk dari Polrestabes Surabaya, PD Pasar dan PDAM Surya Sembada. Sementara sebagian besar personel sudah berada di lapangan.

Beberapa kendaraan operasional juga ikut disiagakan seperti mobil pemadam kebakaran, mobil PMI, sepeda motor patroli Dishub dan sepeda motor Linmas. Bahkan, Nurwiyatno mencoba mengendarai salah satu sepeda motor patroli untuk mengecek kondisinya.

"Apel ini untuk melihat sejauh mana kesiapan dalam mengantisipasi libur panjang. Kami juga akan berkoordinasi denga TNI dan kepolisian untuk menimalkan hal-hal yang bisa mencederai keamanan kota Surabaya," tegas Nurwiyatno.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement