Jumat 11 Dec 2015 20:09 WIB

Luhut Naik Pitam

Rep: C15/ Red: Djibril Muhammad
Menteri Koordinator bidang Politik, Hukum dan Keamanan Luhut Panjaitan memberikan pidatonya saat Peringatan 40 tahun Penerjunan di Kota Dili oleh Satuan Tugas Nanggala V di Mako Kopassus, Cijantung, Jakarta, Senin (7/12).(Republika/Raisan Al Farisi)
Foto: Republika/Raisan Al Farisi
Menteri Koordinator bidang Politik, Hukum dan Keamanan Luhut Panjaitan memberikan pidatonya saat Peringatan 40 tahun Penerjunan di Kota Dili oleh Satuan Tugas Nanggala V di Mako Kopassus, Cijantung, Jakarta, Senin (7/12).(Republika/Raisan Al Farisi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Jenderal (Purn) Luhut Binsar Panjaitans naik pitam. Ia mengaku tak terima atas pencatutan namanya dalam lobi-lobi kontrak karya Freeport. Jika semula dua pekan terakhir Luhut tampak cuek dan lebih banyak menuturkan kalimat Emang Gue Pikirin. Jumat petang raut wajah Luhut tampak menegang.

Mengenakan kemeja berwarna putih dan kacamata semi coklat Luhut memaparkan posisinya. Selama ini, ia mengaku tak ingin ambil pusing soal perkara Setya Novanto dan lobi-lobi Freeport. Namun, setelah Istri dan cucunya bertanya soal dirinya yang selalu disebut sebut, Luhut naik pitam.

"Kalau udah sampai ke Istri, anak-anak serta cucu-cucu saya. Saya nggak bisa. Kemarin saya cuek saja bukan karena apa, saya mau lihat seberapa orang-orang yang menuding saya bergerak. Habis sudah batas kesabaran saya," ujar Luhut di Kantor Menko Polhukam.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement