Jumat 27 Nov 2015 11:53 WIB

Longsor Cikadut, Pemkot Bandung Belum Berikan Bantuan

Rep: c26/ Red: Andi Nur Aminah
Tanah longsor
Tanah longsor

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Longsor yang terjadi di Kompleks Girimande Cikadut RT 05 RW 04, Kelurahan Karang Pamulang, Kecamatan Mandalajati, Kamis (26/11) sore kemarin menyebabkan tiga rumah menjadi korban. Belum ada bantuan materi dari Pemerintah Kota Bandung hingga saat ini.

Ketua RW 04, Dedi mengatakan sejak semalam bantuan baru berupa fisik untuk membantu mengevakuasi puing-puing tanggul yang tergerus longsor. Sementara bantuan berupa materi seperti pakaian atau bahan makanan belum diterima. "Belum ada bantuan materi dari pemerintah. Saya belum terima," kata Dedi di lokasi kejadian, Jumat (27/11).

Ia menyebutkan sejak semalam bantuan masih berasal dari sumbangan masyarakat setempat. Warga sekitar hanya saling membantu menyiapkan makanan bagi petugas evakuasi yang  bekerja sejak semalam.

Meski demikian, ia mengatakan sudah berkoordinasi dengan Dinas Sosial Kota Bandung. Namun hingga siang ini bantuan belum datang. Termasuk rencana PMI mengirimkan pakaian untuk korban longsor.

Ia berharap semoga bantuan bisa cepat datang. Mengingat para petugas evakuasi terus bekerja mengangkut sisa longsoran. 

Longsor diakibatkan hujan deras yang mengguyur Kota Bandung sepanjang hari, Kamis (26/11) kemarin. Akibatnya satu rumah tertimpa dinding tanggul yang tergerus air. Sementara dua rumah lainnya sempat terendam banjir hingga setinggi dada.

 

 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement