Selasa 24 Nov 2015 01:04 WIB

Uji Coba, Rute KRL Jakarta Kota-Tanjung Priok Bertarif Rp 2.000

Rep: c 33/ Red: Indah Wulandari
Rangkaian KRL melintas di jalur Jakarta Kota-Tanjung Priok saat uji coba lintasan di Jakarta, Senin (23/11).
Foto: ANTARA FOTO/M Agung Rajasa
Rangkaian KRL melintas di jalur Jakarta Kota-Tanjung Priok saat uji coba lintasan di Jakarta, Senin (23/11).

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA  -- PT KRL Commuter Jabodetabek ( KCJ ) siap mengoperasikan kereta commuter line rute stasiun Jakarta kota sampai stasiun Tanjung Priok bertarif Rp 2.000.

Humas PT KCJ Eva Chairunnisa mengatakan, panjang rute itu mencapai sekitar 8,115 kilometer.

"Dengan mekanisme penghitungan tarif progresif," katanya setelah uji coba rute tersebut, Senin (23/11).

Nantinya ketika diaktifkan, rute Jakarta Kota-Tanjung Priok  akan melewati stasiun Kampung Bandan dan Ancol.

Rute itu diharapkan bisa membantu masyarakat dalam opsi moda transportasi darat ketika ingin pergi ke wilayah Tanjung Priok.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement