Selasa 03 Nov 2015 20:10 WIB

Unjuk Rasa di Manokwari, FKUB Harus Diaktifkan Lagi

Rep: c35/ Red: Damanhuri Zuhri
Rumah ibadah (Ilustrasi)
Rumah ibadah (Ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ketua Umum Dewan Dakwah Islamiyah Indonesia, Mohammad Siddik meminta agar Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) lebih diaktifkan lagi.

Hal ini mengingat akhir-akhir ini banyak kasus yang terjadi yang berkaitan dengan rumah ibadah, seperti halnya unjuk rasa yang menolak dibangunnya masjid di kampung Andai, distrik Mansel, kabupaten Manokwari, Papua.

"FKUB harus lebih diaktifkn lagi untuk mengatasi permasalahan seperti ini," kata Mohammad Siddik kepada Republika, Selasa (3/11).

Selain itu dia juga meminta agar kasus seperti ini dianalis lebih dalam lagi dari sisi sosial, politik, psikologis, serta komunikasi. Dia menekankan saat ini perlu perubahan paradigma dalam masyarakat melalui pendekatan komunikasi dengan masyarakat.

Hal ini menurut dia karena saat ini sudah gencar sosial media yang dapat membuat kesalahpahaman dan memperkeruh suasana jika terjadi kasus-kasus seperti ini. "Adanya sosmed seperti mengipasi kobaran api dalam kasus-kasus seperti ini," tuturnya melanjutkan.

Dia percaya Kapolri beserta jajarannya saat ini sedang berusaha untuk mengubah paradigma tersebut. Hal itu diharapkan agar dapat meminimalisasi terjadinya konflik akibat adanya konflik sebelumnya, dan beruntun berkepanjangan.

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement