Kamis 08 Oct 2015 18:51 WIB

Fahri: Saya tak Percaya Pemerintah tak Punya Kekuatan Padamkan Api

Rep: Agus Raharjo/ Red: Bilal Ramadhan
Fahri Hamzah
Foto: Antara/Yudhi Mahatma
Fahri Hamzah

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — Bencana asap masih mengancam. Dampak yang ditimbulkan semakin banyak. Namun, pemerintah terkesan lamban untuk menangani bencana asap yang terjadi ini.

Padahal, menurut DPR RI, pemerintah memiliki kekuatan untuk memadamkan api yang membakar lahan-lahan hutan yang mengakibatkan asap ini. Wakil Ketua DPR RI, Fahri Hamzah bahkan menegaskan tidak percaya sampai sekarang pemerintah belum mampu memadamkan api dan menghilangkan asap.

“Saya tidak percaya pemerintah tidak punya kekuatan untuk memadamkan api dengan teknologi,” tegas dia di kompleks parlemen Senayan, Kamis (8/10).

Fahri menambahkan, pemerintah dapat melakukan upaya pemadaman melalui penyiraman air untuk memadamkan api hingga titik asap berhenti. Fahri mengaku percaya pemerintah dapat melakukan hal itu, tinggal dilakukan saja.

Terlebih, Indonesia sudah mulai diguyur hujan. Hal ini dapat lebih meringankan kerja pemerintah untuk memadamkan api. Bahkan, pemerintah juga boleh mengajak negara tetangga untuk mengatasi masalah asap yang kian parah ini.

“Ajak negara tetangga, tapi setelah ini tegakkan hukum yang tegas, pembakar hutan harus masuk penjara,” kata dia.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement