Kamis 01 Oct 2015 14:19 WIB

PKS: Silaturahim ke Media Itu Perlu untuk Evaluasi

Rep: C20/ Red: Bayu Hermawan
Presiden PKS Mohamad Sohibul Iman
Foto: Maman Sudiaman/Republika
Presiden PKS Mohamad Sohibul Iman

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Partai Keadilan Sejahtera (PKS) menilai pentingnya melakukan silaturahim kepada media. Menurut mereka, hal itu untuk melalukan evaluasi terhadap internal partai.

"Kita silaturahim sekaligus ingin mengetahui apa yang kurang dari kami dan harus diperbaiki ke depannya," kata Sohibul Iman saat mengunjungi redaksi Republika, Jakarta Selatan, Kamis (1/10).

Sohibul Iman mengakui kehadiran media sangat membantu dalam melakukan evaluasi partai. Menurut dia, media sebagai penyampai informasi dan harapan rakyat menjadi acuan utama untuk memperbaiki kinerja masing-masing lembaga khususnya PKS.

"Bila harapan masyarakat dapat kita ketahui, kita bisa memperbaiki dan merealisasikan harapan mereka untuk lebih baik di masa depan," ujarnya.

Ia pun mengaku sangat senang bersilaturahim kepada media. Ia berharap silarutahim dapat berjalan secara terus menerus sekaligus mewujudkan harapan publik untuk membangun Indonesia yang lebih baik.

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement