REPUBLIKA.CO.ID, BOGOR -- Seperti tahun tahun sebelumnya, menyambut Hari Raya Idul Adha,Taman Safari Indonesia (TSI) Cisarua, Bogor menyerahkan bantuan hewan kurban. Hewan kurban diserahkan langsung kepada masyarakat melalui masjid masjid yang ada di Desa Cibeureum, Kabupaten Bogor.
Beberapa masjid di antaranya Al Ikhlas yang berlokasi di RT002 / RW 001 Cibeureum yang pimpin oleh H Sadili, Masjid Al Hidayah, Masid Al Furqon, serta beberapa masjid masjid lainnya. Jumlah hewan kurban sebanyak 30 ekor kambing ini diserahkan oleh pimpinan Taman Safari Indonesia, Cisarua - Bogor Drs. Jansen Manansang MSc didampingi staff Ibu Ambarwati SH.
Pemberian bantuan ini merupakan bagian dari program Corporate Social Responbility (CSR) yang dilakukan pengelola Taman Safari Indonesia. Puluhan ekor kambing ini diterima secara simbolis oleh kepala Desa Cibeureum H Rahmat Hamami didampingiperangkat desa pada Rabu ( 23/9) sekira pukul 10.00 WIB di halaman parkir Taman Safari Indonesia.
"Semoga apa yang diberikan oleh kami, dapat dimanfaatkan sebaik baiknya oleh masyarakat setempat," ujar Direktur TSI, Jansen Manangsang dalam siaran persnya kepada Republika.co.id.