REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Panitia Seleksi Calon Pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) telah menyerahkan delapan nama yang lolos seleksi tahap akhir kepada Presiden Joko Widodo. Salah satu nama yang masuk Capim KPK Jilid IV adalah Johan Budi.
Menanggapi itu, Pelaksana Tugas Wakil Ketua KPK ini menyatakan siap mengikuti seleksi tahap uji kepatutan dan kelayakan di Komisi III DPR. Dia mengaku tak ada persiapan khusus untuk menjawab berbagai pertanyaan dari anggota dewan. "Saya ikuti saja prosesnya," kata dia saat dikonfirmasi, Selasa (1/9).
Menurut Johan, keputusan lolos tidaknya menjadi Pimpinan KPK Jilid IV, ia serahkan sepenuhnya pada DPR. "Siapa yang terbaik menurut mereka. Kita hormati apapun putusan DPR ," katanya.
Berikut delapan nama yang lolos:
Pencegahan:
1. Saud Situmorang, staf ahli Kepala BIN
2. Surya Chandra, dosen FH Unika Atmajaya
Penindakan:
3. Alexander Marwata, hakim ad hoc Pengadilan Tipikor Jakarta Pusat
4. Basariah Panjaitan, Widyaiswara Sespimti Lemdik Polri
Manajemen:
5. Agus Raharjo, mantan Kepala LKPP
6. Sujanarko, Direktur Pembinaan Jaringan kerjasama KPK
Supervisi, koordinasi, monitoring:
7. Johan Budi, Plt Pimpinan KPK
8. La Ode Muhammad Syarief