REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Portal Kantor Staf Presiden akan mengomunikasikan kegiatan Presiden Joko Widodo kepada khalayak. Selain itu, juga terdapat informasi-informasi dari Kantor Staf Presiden. Tujuan pembentukan portal untuk menghindari mispersepsi publik.
Menteri Koordinator Politik Hukum dan Keamanan Luhut Pandjaitan mengatakan, pembuatan portal Kantor Staf Presiden dasarnya untuk membantu Presiden dalam menjalankan tugas pokok.
''Sekelompok orang yang diberikan tugas membantu Presiden memberikan saran,'' kata dia dalam Peresmian Portal Kantor Staf Presiden, Bina Graha, Jakarta, Jumat (14/8).
Menurutnya, saran-saran yang dirancang dan dianalisa dari segala aspek yang terbaik untuk negeri ini akan diberikan secara rutin kepada Presiden. Portal tersebut dirancang oleh anak-anak muda berusia rata-rata 40 tahun. Bahkan, ada yang berumur 30 tahun.
Ia mengatakan, bekerja dengan tujuan membawa Indonesia lebih bagus akan membawa transformasi yang baik. Pasalnya, bekerja hanya untuk kepentingan orang lain dan tidak dengan hati tidak akan menghasilkan sesuatu yang baik.
Luhut menambahkan, portal itu juga akan mengomunikasikan kepada masyarakat apa yang sedang dikerjakan Presiden. Ia berharap, portal tersebut bisa jadi alat komunikasi yang efektif sehingga tidak terjadi miskomunikasi.