REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Suasana Kementerian Koordinator Politik Hukum dan Keamanan (Kemenkopolhukam) tak luput dari kesibukan menanggapi kabar reshuffle. Menkopolhukam Tedjo Edhy Purdijatno disebut sudah mengemasi barang-barang pribadinya dari Kantor Menkopolhukam.
Berdasarkan pantauan Republika di Kantor Kemenkopolhukam, Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, mobil dinas yang biasa digunakan Menkopolhukam sudah tepakir di salah satu sudut kantor kementerian.
Mobil dinas itu dibawa oleh salah satu pegawai Kemenkopolhukam dari rumah dinas Menkopolhukam. Kunci mobil dinas itu juga sudah dikembalikan ke bagian Sekretariat Pribadi Menkopolhukam (Sespri).
Namun, hingga saat ini, mantan Kepala Staff Angkatan Laut itu belum terlihat di Kantor Kemenkopolhukam. Hal ini diamini oleh salah satu pegawai di Kantor Kemenkopolhukam. "Belum ada informasi pak Tedjo akan ke kantor. Tadi menurut ajudannya, beliau masih ada di rumah dinas," kata pegawai yang tidak mau disebutkan namanya tersebut kepada Republika, Rabu (12/8).
Lebih lanjut, pegawai yang juga merupakan perwira tinggi bintang dua tersebut, mengungkapkan, setelah mengikuti rapat dengan Presidan di Istana Negara, Selasa (11/8) malam kemarin, Tedjo memang langsung kembali ke kantor dan membereskan barang-barang pribadinya. "Sekarang sudah kosong (kantor). Barang-barang pribadi beliau sudah tidak ada dan sudah dibereskan dari semalam," ujar dia.