Senin 27 Jul 2015 04:00 WIB

48 Capim KPK Jalani Seleksi Tahap Ketiga Hari Ini

Rep: C36/ Red: Yudha Manggala P Putra
 (dari kiri) Anggota Pansel KPK Betti S Alisjahbana bersama Ketua Pansel KPK Destry Damayanti menunjukan daftar lolos seleksi tahap II usai konferensi pers di Gedung Setneg, Jakarta, Selasa (14/7).   (Republika/Wiihdan Hidayat)
(dari kiri) Anggota Pansel KPK Betti S Alisjahbana bersama Ketua Pansel KPK Destry Damayanti menunjukan daftar lolos seleksi tahap II usai konferensi pers di Gedung Setneg, Jakarta, Selasa (14/7). (Republika/Wiihdan Hidayat)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sebanyak 48 kandidat calon pimpinan (Capim) KPK akan menjalani rangkaian seleksi tahap ketiga Senin (27/7). Seleksi berlangsung hingga Selasa (28/7).

Juru Bicara (Jubir) Panitia Seleksi (Pansel) Capim KPJ Betti Alisjahbana mengatakan, seleksi akan dilaksanakan mulai pukul 07.00 WIB.

"Semua capim yang lolos seleksi tahap kedua dipastikan mengikuti seleksi tahap ketiga ini," ujar Betti ketika dihubungi ROL, Ahad (26/7) malam.

Proses seleksi dilaksanakan di Gedung Pusdiklat Kementerian Kesehatan (Kemenkes), Jl Hang Jebat Raya, Blok F3, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Menurut Betti, sejumlah asesor dilibatkan dalam seleksi ini.

"Ada asesor dari latar belakang psikologi, SDM dan hukum yang dilibatkan.  Nantinya ada beberapa kompetensi yang kami ukur dari seleksi tahap ketiga ini," lanjut Betti.

Potensi yang diukur antara lain, kompetensi manajerial dan kompetensi kepemimpinan sesuai kriteria yang dibutuhkan oleh KPK.

Hasil seleksi akan diumumkan pada 12 Agustus mendatang. Pansel telah menyatakan tidak menetapkan kuota dari hasil seleksi tahap ketiga ini. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement