Selasa 21 Jul 2015 23:09 WIB
Penyerangan Masjid di Papua

Mensos Enggan Bocorkan Jumlah Bantuan untuk Masjid Tolikara

Rep: Rr Laeny Sulistyawati/ Red: Karta Raharja Ucu
Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa mengendong balita di tenda pengungsian korban peristiwa penyerangan sekelompok massa beberapa waktu yang lalu di Distrik Karubaka, Tolikara, Papua, Selasa (21/7).
Foto: Antara/Trisnadi
Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa mengendong balita di tenda pengungsian korban peristiwa penyerangan sekelompok massa beberapa waktu yang lalu di Distrik Karubaka, Tolikara, Papua, Selasa (21/7).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Menteri Sosial (Mensos), Khofifah Indar Parawansa enggan berkomentar mengenai banyaknya bantuan swadaya dari masyarakat untuk membangun kembali Masjid di Tolikara, Papua, yang hangus dibakar saat Hari Raya Idul Fitri, Jumat (17/7).

Menurutnya, bantuan itu di luar wewenangnya. Termasuk apa yang menjadi persoalan sosial bukan tanggung jawabnya.

Pun mengenai nasib dana swadaya bantuan untuk membangun kembali Masjid di Tolikara. “Silahkan langsung ke Menteri Dalam Negeri (mendagri), beliau yang tadi melakukan peletakan batu pertama pembangunan masjid,” katanya melalui pesan singkat kepada ROL, di Jakarta, Selasa (21/7).

Saat ini, ia sedang berkunjung ke Papua. Selain mengunjungi Tolikara, Khofifah juga melihat kondisi korban hujan salju di Lanny Jaya, Papua.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement