REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kepala Staf TNI Angkatan Udara (KSAU), Marsekal TNI Agus Supriatna mengatakan proses pemulangan jenazah korban jatuhnya pesawat Hercules C-130 A1310 akan dilakukan mulai hari Rabu (1/7) ini.
"Saat ini jenazah disemayamkan di RS Haji Adam Malik, Medan. Jenazah yang sudah bisa diidentifikasi akan segera dipulangkan ke daerah masing-masing," ujar Agus ketika dihubungi ROL, Rabu (1/7).
Agus melanjutkan, saat ini pihaknya dalam proses menghubungi keluarga korban. Rencananya, pemulangan jenazah akan diberangkatkan dari Bandara Polonia, Medan.
"Sementara untuk pemberangkatan jenazah bisa dilakukan secara berkelompok untuk masing-masing daerah asal," katanya.
Hingga saat ini, ungkapnya, proses autopsi dan identifikasi korban jatuhnya pesawat Hercules di Jalan Jamin Ginting, Medan, Sumatera Utara masih dilakukan. Sementara sebanyak 48 jenazah lain sudah teridentifikasi berasal dari kru pesawat dan kalangan TNI.
Jumlah seluruh jenazah yang ditemukan utuh ada 91 orang. Selain anggota militer, jenazah lain belum bisa dipastikan berasal dari kalangan masyarakat sipil atau penumpang lain di pesawat. Sebanyak 44 kantung jenazah berisi potongan tubuh korban lainnya.