Rabu 10 Jun 2015 22:37 WIB

Sutrisno Bachir Dukung Sutiyoso Jadi Kepala BIN

Calon ketum PAN Zulkifli Hasan didukung mantan ketum PAN Sutrisno Bachir (kanan).
Foto: Republika/Agung Supriyanto
Calon ketum PAN Zulkifli Hasan didukung mantan ketum PAN Sutrisno Bachir (kanan).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ketua Majelis Pertimbangan Partai Amanat Nasional (PAN) Sutrisno Bachir mendukung keputusan Presiden Joko Widodo untuk mengajukan Letnan Jenderal (Purn) Sutiyoso sebagai calon Kepala Badan Intelejen Negara. Bachir memandang mantan Gubernur DKI Jakarta itu adalah figur yang tepat lantaran memiliki latar belakang yang dibutuhkan.

"Sutiyoso itu sahabat saya. Dia punya track record pengalaman panjang yang jelas. Saya mendukung sekali," kata Sutrisno usai diskusi di Pridem Center, Jalan Cipaku, Jakarta, Rabu (10/6).

Bachir menilai Sosok Sutiyoso yang akrab dipanggil Bang Yos tersebut memenuhi syarat menjadi kepala BIN dan pilihan Presiden Jokowi tersebut tepat. Meskipun, ada anggapan Ketua Umum PKPI tersebut terlalu tua untuk memimpin lembaga sekelas BIN.

"Beliau memiliki karakter yang tegas dan menguasai isu persoalan bangsa kita, jadi saya dukung keputusan itu karena saya tahu persis siapa Bang Yos itu," ujar mantan Ketua Umum PAN itu.

Terkait dengan adanya isu keterpilihan Bang Yos ini karena alasan politik bagi kekuasaan dalam pemerintahan Jokowi, Bachir tidak membenarkan. Malahan Bachir menilai masuknya nama mantan Pangdam Jaya itu sebagai calon Kepala BIN sudah sesuai dengan persyaratan.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement