Rabu 10 Jun 2015 15:37 WIB

Pencalonan Sutiyoso Jadi Kepala BIN Dinilai Tepat

Rep: C26/ Red: Ilham
Sutiyoso
Foto: Antara Foto/ Andika Wahyu
Sutiyoso

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pengamat militer dari Universitas Padjajaran (Unpad), Muradi melihat pencalonan Sutiyoso menjadi Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) adalah keputusan yang tepat. Sutiyoso dinilai memiliki pengalaman di bidang politik dan intelijen.

"Saya menilai Sutiyoso memiliki kemampuan di politik dan basic-nya juga intel," kata Muradi kepada ROL, Rabu (10/6).

Menurut pria yang menjabat sebagai Ketua Pusat Studi Politik dan Keamanan Unpad ini, Sutiyoso atau yang akrab disapa Bang Yos berpengalaman dalam dunia politik. Bang Yos pernah menjadi gubernur DKI Jakarta selama dua periode dan kini mendirikan Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia (PKPI).

Selain itu, karir Bang Yos dalam dunia militer juga disebutnya sangat berpengalaman. Dimulai jabatan dari Wakil Komandan Jenderal Kopassus pada tahun 1988, Bang Yos akhirnya menjadi Panglima Kodam Jaya.

Presiden Joko Widodo telah mengajukan Sutiyoso sebagai calon tunggal Kepala BIN menggantikan Marciano Norman. Nama ini nantinya akan dibicarakan dalam rapat Badan Musyawarah sebelum diputuskan pada sidang paripurna DPR.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement