Jumat 17 Apr 2015 17:35 WIB

Harta Badrodin Lebih dari Rp 8,3 Miliar

 Kapolri Jenderal Pol. Badrodin Haiti mengucapkan sumpah jabatan yang dipimpin oleh Presiden Joko Widodo di Istana Negara, Jakarta, Jumat (17/4). (Antara/Widodo S. Jusuf)
Kapolri Jenderal Pol. Badrodin Haiti mengucapkan sumpah jabatan yang dipimpin oleh Presiden Joko Widodo di Istana Negara, Jakarta, Jumat (17/4). (Antara/Widodo S. Jusuf)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Harta Kepala Kepolisian Republik Indonesia Jenderal Polisi Badrodin Haiti per 2 Mei 2014 mencapai Rp 8,29 miliar dan 4.000 dolar AS. Badrodin terakhir melaporkan hartanya saat masih menjabat sebagai Wakil Kepala Polri seperti dikutif laman www.acch.kpk.go.id, Jumat (17/4).

Harta Badrodin berupa tanah dan bangunan mencapai Rp 4,377 miliar yang terdiri dari tanah dan bangunan di Depok, tanah di Depok, empat lokasi di Jakarta Selatan, empat lokasi di Bekasi, Semarang dan di Pandeglang.

Sedangkan harta bergerak berupa alat transportasi senilai Rp 500 juta yang terdiri atas mobil merek Honda Accord dan Honda CR-V.

Badrodin masih memiliki harta bergerak berupa logam mulia dan batu mulia yang mencapai Rp763,99 juta. Sedangkan surat berharga yang dimiliki Badrodin mencapai Rp 2,215 miliar ditambah giro dan setara kas lain sejumlah Rp 683,251 miliar dan 4.000 dolar AS.

Namun utang Badrodin tercatat mencapai berjumlah Rp 250 juta.

Badrodin sebelumnya pernah menjabat sebagai Kepala Badan Pemelihara Keamanan (Kabaharkam) Polri pada 2013-2014, Kapolda Jawa Timur (2010-2011), Kapolda Sumatera Utara (2009-2010) maupun Kapolda Banten (2004).

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement