Senin 13 Apr 2015 05:14 WIB

Di Foto Ini, Ridwan Kamil Disebut Mirip Bung Karno

Wali Kota Bandung Ridwan Kamil.
Foto: Facebook
Wali Kota Bandung Ridwan Kamil.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Wali Kota Bandung Ridwan Kamil mengajak seluruh elemen masyarakat Bandung, termasuk TNI-Polri untuk ikut gotong royong. Hal itu dilakukan untuk mensukseskan pelaksanaan peringatan Konferensi Asia Afrika (KAA) ke-60 pada pekan depan.

Emil, sapaan akrabnya, menulis status di akun Facebook miliknya, 'Ridwan Kamil Untuk Bandung'. "Terima kasih atas keikhlasan para relawan, TNI dan Polri di acara kerja bakti, beberes Bandung dan pengecatan kota tua ini. 12 hari lagi kita akan menjamu tamu-tamu negara di kota perjuangan ini. Mari kita buktikan bahwa Bandung tetap menjadi ibu kota Asia Afrika."

Tak hanya itu, ia juga mengunggah dua foto yang tengah berpidato di halaman Masjid Raya Bandung, dan halaman Museum KAA di Jalan Cikapundung Timur, Kota Bandung, Ahad (12/4). Untuk foto kedua yang diolah menjadi hitam putih, Emil yang tengah berpidato disebut mirip dengan Proklamator RI Sukarno alias Bung Karno oleh penggemarnya.

"Kirain bung Karno," katanya melalui akun Dian Risti Purwanti. Akun Ardiyan Firdaus menulis status, "Kirain teh Bung karno, tau2nya Bung Kamil.. heheu."

Pemilik akun Yanti Deviyanti berkomentar, "Alm bungKarno Presiden+arsitek & kangEmil Presiden+arsitek sama" top bingit deh hehehee..."

Adi MC menulis komentar, "Aslinya lah .. tadi bneran ngira ini foto lawas dan yg pidato bung karno.. ternyata kang emil.. Keep spirit kang.. saya hanya berpartisipasi melalui doa .. T,T."

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement