REPUBLIKA.CO.ID, LUBUKBASUNG -- Warga Mukomuko, Nagari Koto Malintang, Kecamatan Tanjung Raya, Kabupaten Agam, Sumatera Barat (Sumbar), menemukan batu akik bermotif Danau Maninjau di pingir danau vulkanik itu.
Penemu batu akik itu, Gusra Antoni (40) di Lubukbasung, Ahad (1/3), mengatakan batu akik yang diberi nama Lumuik Tanjuang Ipuah ini ditemukan di pingir Danau Maninjau dengan lokasi Tanjuang Ipuah.
"Nama lumuik Tanjuang Ipuah kami beri sesuai dengan lokasi penemuan batu itu. Kami menemukan batu tersebut beberapa minggu lalu dan saat ini lokasi itu ditutup akibat adanya longsor," kata Gusra Antoni.
Ia menambahkan lumuik Tanjuang Ipuah tersebut bermotif Danau Maninjau. Ia menemukan batu itu diantara tebing yang ada di Danau Maninjau dengan luas setengah hektare.
Batu tersebut dibeli warga Pakanbaru dengan harga Rp 1 juta untuk satu cincin. Sementara sisa yang lain tidak dijual karena ia berencana untuk mengikuti kontes batu akik di Lubukbasung pada 8 sampai 10 Maret 2015.
"Batu yang tersisa ini, akan saya ikutkan kontes, sehingga batu ini akan dikenal pecinta batu akik di nusantara.