Sabtu 14 Feb 2015 19:45 WIB

Aksi PKPU, Bersihkan Posyandu dan Sekolah untuk Aktivitas Kembali

Tim PKPU bersama pelajar dan guru
Foto: dok PKPU
Tim PKPU bersama pelajar dan guru

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pascabanjir yang melanda wilayah Jabodetabek dan sekitarnya menyisakan berbagai persoalan, seperti  sisa-sisa kotoran dan lumpur yang perlu dibersihkan.

Ini yang mendorong  tim DRM PKPU melaksanakan program bersih-bersih rumah di tengah masyarakat. Juga memberikan bantuan pembersihan sarana fasitas umum.

"Yang telah dibantu tim PKPU adalah gedung Posyandu Delima 1434 di wilayah Ciledug Indah 2 Rw 10, Kelurahan Pedurenan, Kecamatan, Karang Tengah, Kota Tangerang," kata Amir Mutar selaku Koordinator Tim DRM PKPU Kamis (12/2).

Menggunakan  genset, mesin steam, mesin sedot air, aksi bersih-bersih juga melibatkan pengurus posyandu. Turut mendamping Elsa Edwita selaku Ketua PKK RW. 010 dan ibu Ketty sebagai  Ketua Lansia.

Fajar, Ketua RW 010 mengaku  senang dan bersyukur telah dibantu  aksi bersih-bersih dari PKPU ini.

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Tm juga mengadakan aksi bersih-bersih di SD Muhamadiyah 10, yang terletak di Jl DrSusilo 1 Grogol, Jakarta Barat, Jumat (13/2).

Tidak hanya tim PKPU, aksi bersih-bersih sekolah yang memilki delapan ruang kelas, empat ruang kantor dan sebuah  ruang perpustakaan, melibatkan 12 orang guru, 10 murid SD, 1 orang murid SMU Muhammadiyah.

Wakil Kepala SD Muhammadiyah, Maryani mengaku bersyukur dan meng-apresiasi telah  terbantu  atas aksi tim PKPU ini. "Terimakasih buat PKPU, kami terbantu," ujarnya.

 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement