Jumat 13 Feb 2015 00:04 WIB

JK Ngotot Putusan Kasus BG Tunggu Praperadilan

Rep: Dessy Suciati Saputri/ Red: Ilham
  Presiden Joko Widodo (kiri) berbincang dengan Wapres Jusuf Kalla (kanan) di Istana Bogor, Jawa Barat, Jumat (23/1).   (Antara/Widodo S. Jusuf)
Presiden Joko Widodo (kiri) berbincang dengan Wapres Jusuf Kalla (kanan) di Istana Bogor, Jawa Barat, Jumat (23/1). (Antara/Widodo S. Jusuf)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Presiden Jokowi pernah menyebut akan menyelesaikan dan mengambil keputusan terkait kasus Komjen Budi Gunawan dalam sepekan. Namun, Wakil Presiden Jusuf Kalla menegaskan penyelesaian masalah ini masih akan menunggu hasil sidang praperadilan.

"Bukan hari demi hari. Urusannya nanti selesai praperadilan. Kalau pengadilannya selesai hari ini, hari ini juga. Besok ya besok," jelas JK usai menghadiri acara di Hotel Dharmawangsa, Kamis (12/2).

Selain itu, JK juga mengaku tak mengetahui calon Kapolri yang telah diajukan oleh Kompolnas. "Saya belum tahu. Itu presiden, bukan wapres," kata JK. 

Sebelumnya, Jokowi pernah mengatakan akan mengambil keputusan terkait permasalahan pencalonan BG dalam sepekan. "Selesaikan semuanya minggu depan," kata Jokowi, Rabu (4/2). 

Menurutnya, pemerintah saat ini tengah mempersiapkan proses ketatanegaraan terkait masalah tersebut. Hal ini dilakukan agar tak menimbulkan permasalahan baru.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement