Kamis 12 Feb 2015 16:12 WIB

Pengumuman CPNS Pemprov Sulsel Masih Tertunda

Rep: Debbie Sutrisno/ Red: Ichsan Emrald Alamsyah
Warga dari berbagai lulusan Perguruan Tinggi menyiapkan berkas untuk mendaftar sebagai calon pegawai negeri sipil (CPNS)
Foto: Antara
Warga dari berbagai lulusan Perguruan Tinggi menyiapkan berkas untuk mendaftar sebagai calon pegawai negeri sipil (CPNS)

REPUBLIKA.CO.ID, MAKASSAR -- Masyarakat yang menunggu pengumuman calon pegawai negeri sipil (CPNS) lingkup pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan nampaknya masih harus bersabar. Hal ini karena Pemprov Sulsel masih menunda pengumuman tersebut hingga akhir pekan ini.

Kepala badan kepegawaian daerah (Bkd) Sulsel Mustari Soba menuturkan, surat keputusan kelulusan CPNS dari Kemenpan-RB sebenarnya telah masuk ke lingkup Pemprov. Namun hingga saat ini, Gubernur Sulsel Syahrul Yasin Limpo belum sempat menandatangani surat tersebut karena kesibukan dan padatnya kegiatan di luar kantor.

"Mudah-mudahan besok atau paling lambat akhir pekan ini bisa segera selesai," ujar Musari, Kamis (12/1).

Musari meminta kepada masyarakat untuk sabar menunggu pengumuman CPNS. Jika Pemprov telah menyelesaikan semua perlengkapan administrasi, pihaknya akan melakukan pengumuman melaui media massa, termasuk website bkd sulsel.

Khusus untuk lingkup pemerintah propinsi sulsel,jumlah pendaftar sekitar Jumlah pendaftar sekitar 12 ribu. Sementara kuota yang diterima sekitar 161 orang.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement