Selasa 10 Feb 2015 14:35 WIB
Banjir Jakarta

PMI Evakuasi dan Buka Dapur Umum untuk Korban Banjir

Rep: c85 / Red: Ani Nursalikah
 Genangan air banjir yang mencapai ketinggian sekitar 30 cm lebih di Jalan Industri Raya, Jakarta Pusat, Selasa (10/2).  (foto: MgROL_34)
Foto: foto MgROL_34
Genangan air banjir yang mencapai ketinggian sekitar 30 cm lebih di Jalan Industri Raya, Jakarta Pusat, Selasa (10/2). (foto: MgROL_34)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Merespon bencana banjir di wilayah Jabodetabek, Palang Merah Indonesia (PMI) di wilayah Jakarta dan sekitarnya melakukan operasi penanggulangan bencana dengan mengevakuasi warga yang terkena dampak banjir dan menyalurkan bantuan makanan.

PMI membuka dapur umum di masing-masing markas PMI di Jakarta Pusat, Jakarta Barat, dan Jakarta Timur. Di wilayah Jakarta Pusat, relawan PMI menyalurkan 500 nasi kotak untuk warga di Kelurahan Petamburan dan Karet.

Di Jakarta Barat, PMI melakukan distribusi makanan siap saji kepada warga yang terdampak banjir di wilayah Rawa Buaya, Kedaung Kali Angke, Kedoya Utara dan Kedoya Selatan. Di Jakarta Pusat, dapur umum PMI dibuka di Karet Tengsin dan markas PMI. Di Jakarta Utara, dapur umum PMI dibuka di markas PMI dengan menyediakan per hari 2.060 bungkus makanan untuk warga korban banjir.

PMI juga mengerahkan relawan untuk membantu evakuasi warga. Di Kelurahan Petamburan Jakarta Pusat, PMI mengerahkan enam relawan dan satu unit ambulans serta perahu karet untuk mengevakuasi lansia.

Di Jakarta Utara, evakuasi PMI difokuskan di Kelapa Gading dan Penjaringan dengan menggunakan perahu karet dan mobil unimog. Di Jakarta Barat, PMI juga melakukan evakuasi warga di Wilayah Greenvile, Kedoya.

Di Jakarta Selatan, PMI membantu evakuasi dan pertolongan korban longsor di Jalan Damai 1 RT 9 dan RT 4 RW 10 Kelurahan Ciganjur, Kecamatan Jagakarsa. Di Bekasi, PMI membantu evakuasi warga  di wilayah Kavling PGRI Bekasi Utara, Perumahan IKIP, dan Perumahan Pondok Hijau Permai, Kota Bekasi.  

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement