Rabu 14 Jan 2015 16:01 WIB
Budi Gunawan tersangka

Nasdem Desak Budi Gunawan Selidiki Foto Abraham dengan Perempuan

Rep: FD Bata/ Red: Erik Purnama Putra
Ketua KPK Abraham Samad bersama finalis Puteri Indonesia 2014.
Foto: Antara
Ketua KPK Abraham Samad bersama finalis Puteri Indonesia 2014.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Anggota Komisi III DPR Akbar Faisal mengomentari beredarnya foto mirip ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Abraham Samad bersama seorang perempuan cantik. Menurut dia, kejelasan kasus itu harus diselidiki sampai tuntas.

Dia kemudian, meminta calon Kapolri, Komjen Budi Gunawan, untuk mengusut tuntas kasus tersebut. Apabila sudah resmi menjabat sebagai pimpinan tertinggi institusi Polri.

"Saya ingin sampaikan Kapolri kalau terpilih bentuk cyber nasional, perilaku ini harus kita selesaikan dan kita tuntut," ujarnya di kompleks Parlemen, Rabu (14/1).

Secara pribadi, anggota Fraksi Partai NasDem tersebut mengecam tindakan yang melibatkan pimpinan KPK tersebut. Dia mengimbau, semua pihak tidak boleh membiarkan kejadian seperti ini berulang.

"Saya sampaikan bahwa itu perbuatan keji. Kita tidak bisa biarkan seperti itu," kata mantan politikus Partai Hanura tersebut.

Dia menambahkan, kasus seperti ini juga mengancam nama baik perempuan dalam foto tersebut. Yang diketahui peraih penghargaan Puteri Indonesia 2014, Elvira Devinamira Puteri.

"Kebetulan wanitanya itu Puteri Indonesia yang sedang bela negara dalam event-event Internasional," imbuhnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement