Jumat 26 Dec 2014 19:19 WIB

Waspadai Gelombang Tinggi di Sabang

Gelombang tinggi
Foto: treehugger.com
Gelombang tinggi

REPUBLIKA.CO.ID, BANDA ACEH-- Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengingatkan dunia pelayaran dan nelayan untuk mewaspadai gelombang tinggi antara dua sampai tiga meter berpeluang terjadi di perairan laut Sabang-Banda Aceh, Provinsi Aceh.

"Perlu diwaspadai tinggi gelombang di perairan laut tersebut, dan perkiraan cuaca itu berlaku hingga 28 Desember 2014," kata Kasi data dan informasi BMKG Stasiun Blang Bintang Aceh Besar, Zakaria di Banda Aceh, Jumat.

Didampingi prakirawan BMKG Syahrir, dijelaskan gelombang tinggi maksimal diperkirakan mencapai tiga meter juga berpeluang terjadi di perairan Simeulue-Meulaboh (Aceh Barat, dan perlu diwaspadai. Sementara tinggi gelombang di perairan laut sebelah utara dan timur Aceh diperkirakan 0,5 sampai 0,75 meter. Tinggi gelombang perairan laut sebelah barat dan selatan Aceh antara satu sampai dua meter.

Pada umumnya cuaca di sebagian besar wilayah di Aceh dalam kondisi berpeluang hujan. Dan beberapa kabupaten dan kota hingga saat ini masih tergenang banjir akibat hujan deras seperti Aceh Utara dan Lhokseumawe.

Sementara itu, Zakari menyebutkan angin ketinggian permukaan sampai 3.000 feet dan umumnya bertiup dari arah timur laut dengan kecepatan antara enam hingga 33 kilometer per jam. Keadaan cuaca di Banda Aceh berawan dengan suhu minimum 23 dan maksimum mncapai 30 derajat celsius dengan kelembaban 58 hingga 88 persen pada Jumat (26/12), sementara beberapa hari sebelumnya kota itu terus diguyur hujan sedang dan lebat.

Dijelaskan, untuk keadaan cuaca di wilayah Aceh pedalaman seperti di Kabupaten Aceh Tengah hingga dua hari mendatang diperkirakan juga hujan sedang, dan suhu udara minimum 21 dan maksimum mencapai 26 derajat celsius dengan kelembaban minimal 65 dan maksimal 94 persen.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement