Rabu 24 Dec 2014 16:55 WIB

JK Hadiri Peringatan 10 Tahun Tsunami Aceh

Rep: Dessy Suciati Saputri/ Red: Esthi Maharani
Peringatan tsunami Aceh 2004
Foto: AP
Peringatan tsunami Aceh 2004

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Wakil Presiden Jusuf Kalla akan menghadiri peringatan bencana tsunami Aceh di Nangroe Aceh Darussalam pada 26 Desember 2014. Rencananya, JK akan berangkat pada Kamis (25/12) untuk memperingati 10 tahun tsunami.

"Pak JK berangkat besok jam 2 siang," kata Juru Bicara Kalla Husain Abdullah, Rabu (24/12).

Bencana tsunami setinggi puluhan meter yang melanda Aceh pada 2004 telah menewaskan sekitar 160 ribu orang. Bencana ini didahului dengan bencana gempa bumi berkekuatan 9,3 SR di kedalaman 10 kilometer di bawah permukaan laut di Pulau Simeulue.

Pemerintah pun telah menggelontorkan dana sekitar Rp 30 triliun guna pembangunan infrastruktur. Bencana tsunami juga melanda negara lainnya di sepanjang Samudra Hindia. 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement