Kamis 20 Nov 2014 18:46 WIB
Jaksa Agung Prasetyo

Netizen Ramai Isu Jaksa Agung, Fadjroel Malah Ngomongin Eddies Adelia

Fadjroel Rahman
Foto: Republika/Yasin Habibi
Fadjroel Rahman

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Loyalis sekaligus relawan Presiden Joko Widodo yang rajin berkoar di dunia maya, Fadjroel Rachman, tampak enggan menanggapi kicauan netizen soal penunjukan politikus Partai Nasional Demokrat HM Prasetyo sebagai Jaksa Agung.

Aktivis yang suka berkoar soal isu hukum ini tampak bungkam. Dia pun lebih memilih untuk mengangkat isu Eddies Adelia yang main iPad di ruang tahanan sebagai bahan kicauan. "Pigimana ini om POLISI!>Eddies Adelia Asyik Main iPad dan Selfie di Ruang Tahanan".

Artis Eddies Adelia menjadi terdakwa perkara Tindak Pindana Pencucian Uang (TPPU). Di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, saat menunggu di ruang tahanan, ia pun tampak asyik bermain gadget dan selfie. Hanya, topik tersebut jauh kalah populer ketimbang pemilihan Jaksa Agung yang sempat menjadi hot topic siang tadi di jagat twitter.

Meski begitu, Fadjroel terpantau satu kali me-retweet  akun @wildan_FN yang mengeluhkan penunjukan Jaksa Agung.@fadjroeL Kang, kenapa Jaksa Agungnya dari Parpol? kan masih ada pa abraham, pa Todung, dan yang lain yang independen dan profesional.

Presiden Joko Widodo secara resmi menunjuk HM Prasetyo sebagai Jaksa Agung untuk menggantikan posisi Basrief Arif. Nama HM Prasetyo menjadi cibiran para netizen karena berasal dari kalangan politik, yakni Partai Nasdem.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement