REPUBLIKA.CO.ID,SEMARANG--Dua siswi sebuah Sekolah Menengah Kejuruan tertangkap basah ketika mencuri baju di sebuah toko di kompleks Pasar Mijen Semarang, Jawa Tengah, Jumat.
Kedua siswi tersebut langsung diserahkan kepada polisi setelah tertangkap basah oleh pemiliknya membawa kabur sebuah baju yang dicuri tersebut.
Peristiwa tersebut bermula dari kecurigaan Pulung Wibowo (32), pemilik toko baju Distrik yang berada di salah satu sudut Pasar mijen tersebut.
Pulung mendapat laporan istrinya yang saat itu melayani dua siswi yang sedang melihat-lihat baju di toko itu."Istri saya curiga ada dua pengunjung yang sedang lihat-lihat baju," katanya.
Ketika diamati, ternyata ada salah satu baju yang hilang dari tempatnya setelah dua pelaku tergesa-gesa pergi dari toko itu. Pulung langsung mengejar dua siswi yang langsung kabur dengan berboncengan sepeda motor itu.
Sempat terjadi aksi saling kejar antara pemilik toko dan pelaku hingga akhirnya dapat dicegat. Kedua pelaku berinisial ES (16) dan NA (16) tersebut sempat mengelak sambil menyodorkan tasnya untuk diperiksa.
Pemilik toko ini langsung mengecek seluruh barang bawaan pelaku hingga akhirnya ditemukan barang yang dicuri. "Ada di tas yang berada di bawah kemudi sepeda motor. Isinya ada baju, jaket dan celana," katanya.
Ia menduga pelaku tidak hanya beraksi di satu toko saja. Kedua pelaku langsung diserahkan ke petugas Polse Mijen yang kebetulan sedang melakukan berpatroli.
Kapolsek Mijen Komisaris Suratmin mengatakan saat ini sedang dicek kebenaran tindak kriminalitas yang dilakukan dua siswi tersebut. Selain itu, polisi juga memanggil kedua orangtua siswi tersebut.