Selasa 28 Oct 2014 12:07 WIB

Setelah Pelantikan Kabinet, Politik Terus Gonjang-Ganjing

Tedjo Edy Purdjianto
Foto: Republika/ Tahta Aidilla
Tedjo Edy Purdjianto

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Tedjo Edy Purdijatno mengatakan, Presiden Joko Widodo telah mengingatkan kepadanya bahwa gonjang-ganjing perpolitikan nasional masih terus terjadi ke depannya.

"Setelah pelantikan, saya ikuti sidang kabinet pertama. Presiden sudah menyatakan terkait dengan masalah politik yang hingga saat ini masih gonjang-ganjing."

"Tetapi, saya belajar dari Pak Djoko Suyanto bahwa masalah tersebut bisa diselesaikan," kata Menko Polhukam saat Serah Terima Jabatan (Sertijab) dari Djoko Suyanto kepada dirinya di kantor Kemenko Polhukam, Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Selasa.

Tedjo menjelaskan, kementerian di jajarannya merupakan ujung tombak pemerintahan Joko Widodo-Jusuf Kalla, khususnya yang menyangkut permasalahan bidang politik, hukum dan keamanan.

"Polhukam posisinya di ujung tombak dalam menyelesaikan masalah. Oleh sebab itu,?tugas-tugas kedepan sudah sepakat untuk masing-masing kementerian di bawah Polhukam lakukan koordinasi dengan baik," ucap mantan Kasal tersebut.

Menurut dia, saat ini juga ada banyak masalah yang cukup menonjol, khususnya terkait masalah kelautan nasional. Oleh sebab itu, dalam waktu dekat dirinya akan mencoba mencari solusi terhadap permasalahan tersebut.

sumber : antara

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement