Senin 27 Oct 2014 10:13 WIB

Mayat Tanpa Identitas Ditemukan di Bawah Kaki Gunung Gede

Rep: Riga Iman/ Red: Winda Destiana Putri
Penemuan mayat (ilustrasi)
Foto: Republika/Rakhmawaty La'lang
Penemuan mayat (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, SUKABUMI -- Warga di sekitar kaki Gunung Gede Kecamatan Kadudampit, Kabupaten Sukabumi menemukan jasad laki-laki tidak tidak dikenal, Ahad (26/10) sore. Penemuan tersebut didasarkan laporan dari dua orang pendaki gunung yang tengah melintas.

Informasi yang diperoleh menyebutkan, mayat tersebut ditemukan di sekitar Kampung Pameungpeuk, Desa Cikahuriupan, Kadudampit. Mayat itu kini sudah dievakuasi ke RSUD R Syamsudin SH Kota Sukabumi

"Temuan ini berdasarkan laporan dari kepala desa (kades)," ujar Kapolsek Kadudampit Ipda Maulana Arif kepada wartawan. Menurutnya, kades mendapatkan informasi dari dua orang pendaki gunung yang tengah melewati kawasan tersebut.

Arif mengatakan, petugas langsung mendatangi lokasi penemuan mayat. Pada saat ditemukan tidak ditemukan identitas seperti kartu tanda penduduk (KTP).

Diperkirakan lanjut Arif, usia mayat tidak dikenal ini berkisar antara 25 hingga 30 tahun. Saat ini mayat tersebut sudah dibawa ke rumah sakit untuk menjalani visum.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement