Senin 20 Oct 2014 18:02 WIB

Jokowi Terima Kunjungan PM Singapura

Joko Widodo (Jokowi) membacakan pidato pertamanya sebagai Presiden RI, Senin (20/10)
Foto: ap
Joko Widodo (Jokowi) membacakan pidato pertamanya sebagai Presiden RI, Senin (20/10)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Presiden Joko Widodo menerima kunjungan Perdana Menteri Singapura Lee Hsien Loong di Istana Merdeka Jakarta, Senin (20/10)  sore.

Presiden Joko Widodo yang baru dilantik, menyambut kedatangan PM Lee di serambi samping Istana Merdeka Jakarta pukul 17.00 WIB.

Setelah menandatangani buku tamu Istana Merdeka, petinggi kedua negara melakukan pembicaraan di ruang Jepara.

Selanjutnya, Presiden dijadwalkan menerima kunjungan PM Malaysia Najib Razak. Kemudian pada pukul 19.00 WIB menerima PM Australia Tony Abbot dan Menteri Luar Negeri Amerika Serikat John Kerry.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement