Ahad 19 Oct 2014 14:46 WIB
Pelantikan Jokowi

Tari Penangkal Bahaya Ditarikan untuk Jokowi

Rep: Antara/ Red: Indah Wulandari
Walikota Solo Jokowi
Foto: themarketeers
Walikota Solo Jokowi

REPUBLIKA.CO.ID,MEDAN--Sejumlah relawan pendukung Jokowi-JK akan menggelar panggung hiburan tari tortor Batak di Pantai Cermin, Kabupaten Serdang Bedagai, Sumatera Utara, guna menyambut pelantikan Presiden dan Wakil Presiden Joko Widodo-Jusuf Kalla pada Senin (20/10) besok.

"Tari tortor Batak itu biasa dipertunjukkan dalam syukuran rakyat," kata koordinator acara Murni Tobing Huber , Ahad (19/10).

Pergelaran Tortor Tunggal Panaluan ini, kata dia, dipersembahkan sanggar budaya Lusido dari Kecamatan Ajibata, Kabupaten Toba Samosir dengan iringan gondang sabangunan.

Tortor Tunggal Panaluan, merupakan salah satu tarian sakral yang bisa dimaknai sebagai penghindar mara bahaya. Tortor tersebut merupakan tarian asli etnis Batak sebagai salah satu seni budaya yang sudah berusia ratusan tahun.

Masyarakat juga dihibur penyanyi berdarah Batak, Freddy Siahaan, dengan melantunkan lagu berjudul Jokowi Pilihanku.

Murni menjelaskan, acara juga dimeriahkan pelepasan ratusan lampion yang diterbangkan dari kawasan pinggir pantai Cermin, serentak dengan pelepasan pada 31 daerah di Indonesia pada pukul 19.00 WIB.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement