Sabtu 18 Oct 2014 17:08 WIB

Dino Patti Harap Jokowi Dapat Kembangkan Internasionalisme Indonesia

Dino Patti Djalal
Foto: Dok
Dino Patti Djalal

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Wamenlu Dino Patti Djalal berharap kemenlu pemerintahan Joko Widodo (Jokowi) dapat mengembangkan internasionalisme Indonesia. Sekaligus terus menjaga kepercayaan dunia internasional.

"Profil Indonesia di dunia internasional selama ini cukup baik," kata Dino, Sabtu (18/10).

Mantan dubes untuk AS itu juga berharap Indonesia dapat mengembangkan diri ke dalam organisasi utama di dunia.

Menurut dia, Indonesia sebagai negara demokrasi terbesar ketiga di dunia memiliki potensi untuk terus mengembangkan diri. Sehingga dapat menjadi negara yang diperhitungkan di dunia internasional.

Jelang pergantian pemerintahan, Dino sudah menyelenggarakan acara perpisahan dengan para pejabat di kemenlu mau pun para duta besar dari negara sahabat, di kantornya, di Jakarta, Jumat (17/10).

Pada acara perpisahan tersebut hadir para pejabat kemenlu serta duta besar dari negara sahabat. Antara lain dari Amerika Serikat, Palestina, India, Cina dan lain-lain.

 

sumber : antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement