Ahad 05 Oct 2014 13:43 WIB

Polisi Pamekasan Demo, Rumah Petinggi Polres Disegel

Garis Polisi (ilustrasi)
Foto: Antara/Arif Pribadi
Garis Polisi (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, PAMEKASAN -- Unjuk rasa anggota Polres Pamekasan bermula dari kegiatan apel pagi di halaman Mapolres Pamekasan yang dipimpin oleh Wakapolres Pamekasan Kompol Hartono.

Dalam acara apel pagi itu, menurut polisi yang berunjuk rasa, Wakapolres sempat menyampaikan kata-kata kotor kepada anggotanya yang dinilai kurang maksimal dalam menjalankan tugas.

Para anggota itu tidak terima dengan pernyaan Wakapolres sehingga mereka berunjuk rasa meminta Wakapolres Hartono pindah dari Pamekasan.

Tidak hanya itu, para anggota polisi dari berbagai satuan ini juga sempat menyegel rumah dinas Wakapolres Pamekasan, Kabag Ops, dan Kabag Sumda Polres Pamekasan dengan garis polisi sebagai bentuk protes.

Selain ketiga rumah dinas perwira polisi ini, anggota Polres Pamekasan juga menyegel ruang dinas Kasat Reskrim Polres Pamekasan. Sementara, akibat aksi ini, layanan publik di Pamekasan lumpuh.

sumber : antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement