Kamis 21 Aug 2014 09:41 WIB

Presiden Pantau Putusan MK

Susilo Bambang Yudhoyono (SBY)
Foto: Edwin Dwi Putranto/Republika
Susilo Bambang Yudhoyono (SBY)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dipastikan akan ikut memantau jalannya sidang Mahkamah Konstitusi terkait gugatan pasangan calon presiden/calon wakil presiden Prabowo Subianto-Hatta Rajasa.

"Presiden akan memantau jalannya putusan MK di Istana," kata juru bicara presiden, Julian Aldrin Pasha, Kamis (21/8).

Ia belum bisa memastikan apakah setelah putusan, Presiden akan memberikan pernyatana resmi. Termasuk segera memanggil presiden terpilih.

Julian mengatakan Presiden SBY sangat serius mengawal jalannya proses pilpres. Di babak terakhir di MK, presiden ingin memastikan secara langsung perkembangannya.

Semula, Presiden SBY berencana melakukan perjalanan ke daerah pada 21-29 Agustus. Presiden berencana akan mengunjungi Sorong, Manokwari, Dili (Timor Timur), dan Denpasar untuk melakukan serangkaian kegiatan, mulai dari peresmian proyek, mengikuti kegiatan Sail Raja Ampat, menghadiri global forum, dan kunjungan kenegaraan ke Timor Leste.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement