Sabtu 09 Aug 2014 21:00 WIB

SBY Temui Presiden Terpilih usai Putusan MK

Daniel Sparingga
Foto: Republika/Tahta Aidilla
Daniel Sparingga

REPUBLIKA.CO.ID, CIANJUR -- Staf Khusus Presiden Bidang Komunikasi Politik, Daniel Sparrnga, mengatakan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono siap menemui presiden terpilih hasil Pemilu 2014 setelah ada putusan Mahkamah Konstitusi (MK).

"Presiden SBY baru bisa berbicara dan membuka diri dengan presiden terpilih setelah ada putusan MK," kata Daniel di Komplek Istana Kepresidenan Cipanas, Cianjur, Jawa Barat, Sabtu.

Menurut Daniel, Presiden tidak mempunyai pandangan negatif terhadap apa-apa yang dilakukan oleh calon presiden yang mempersiapkan diri dalam masa transisi ini.

Ia juga mengingatkan bahwa Presiden Yudhoyono juga tahu diri karena pernah memiliki pengalaman pahit pada masa transisi tahun 2004 dimana tidak terdapat akses yang memadai ketika itu.

"Presiden tidak ingin hal ini terulang," kata Staf Khusus Presiden Bidang Komunikasi Politik.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement