Jumat 25 Jul 2014 22:34 WIB

Akbar Tandjung: Koalisi Merah Putih Konsolidasi Bentuk Pansus Pilpres

Rep: Mas Alamil Huda/ Red: Fernan Rahadi
Akbar Tandjung
Foto: Aditya Pradana Putra/Republika
Akbar Tandjung

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Partai yang tergabung dalam Koalisi Merah Putih terus berkonsolidasi. Sebagai langkah politik yang dilakukan kubu Prabowo-Hatta, mereka membentuk Pansus Pilpres untuk menindaklanjuti dugaan banyaknya kecurangan yang terjadi selama proses pemilihan presiden.

Ketua Dewan Pertimbangan Partai Golkar Akbar Tandjung mengatakan, Koalisi Merah Putih mempunyai kursi mayoritas di parlemen. Dan di antara partai koalisi sepakat untuk terus berkonsolidasi di antaranya membentuk Pansus Pilpres di DPR.

"Itu (pembentukan Pansus Pilpres) salah satu bentuknya," katanya di gedung Mahkamah Konstitusi dalam pengajuan gugatan pilpres kubu Prabowo-Hatta, Jumat (25/7) malam.

Akbar mengaku, dirinya mendengar dari pihak DPR akan mengundang Komisi Pemilihan Umum (KPU) untuk meminta penjelasan terkait dugaan banyaknya kecurangan dan penyimpangan selama proses pilpres.

"Di situ nanti akan banyak pertanyaan yang disampaikan anggota dewan  terhadap KPU, karena banyak yang tidak sejalan dengan peraturan perundang-undangan yang seharusnya dilaksanakan KPU," katanya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement